Resep Mochi Cup Bread

Berikut ini adalah resep Mochi Cup Bread mudah dibuatnya dan rasanya lezat, Mochi Cup Bread bisa dijadikan sebagai hidangan keluarga anda

Mochi Cup Bread

Bahan Mochi Cup Bread :

Bahan biang
  • 150 gram tepung terigu Cakra Kembar
  • 3 gram ragi instan
  • 100 ml air es
Bahan
  • 150 gram tepung terigu Cakra Kembar
  • 125 gram tepung terigu Segitiga Biru
  • 50 gram gula pasir
  • 20 gram susu bubuk
  • 5 gram ragi instan
  • 2 butir telur
  • 100 ml air es
  • 75 gram margarin
  • 1 sendok teh garam
Bahan isi
  • 14 buah mochi siap pakai, potong jadi 2 bagian
Bahan toping
  • 50 gram margarin
  • 50 gram gula tepung
  • 15 gram telur, dikocok lepas
  • s 50 gram tepung terigu Kunci Biru
  • 15 gram susu bubuk
  • 1/4 sendok teh baking powder
  • 1/4 sendok teh pasta vanila

Cara Membuat Mochi Cup Bread :

  1. Untuk biang: campur tepung terigu Cakra Kembar dan ragi instan. Aduk rata. Masukkan air es sedikitsedikit. Aduk sampai kalis. Diamkan 1 jam.
  2. Campur tepung terigu Cakra Kembar, tepung terigu Segitiga Biru, gula pasir, susu bubuk, dan ragi instan. Aduk rata. Masukkan biang. Uleni rata.
  3. Masukkan telur dan air es sedikit-sedikit sambil diuleni sampai kalis. Tambahkan margarin dan garam. Uleni sampai elastis. Diamkan 30 menit.
  4. Timbang adonan masing-masing 30 gram. Bentuk bulat. Diamkan 10 menit.
  5. Pipihkan adonan. Isi dengan mochi. Bentuk bulat.
  6. Letakkan di cetakan muffin sedang yang dioles margarin. Diamkan 45 menit sampai mengembang.
  7. Untuk toping: kocok margarin dan gula tepung 5 menit sampai lembut. Tambahkan telur. Kocok rata.
  8. Masukkan tepung terigu Kunci Biru, susu bubuk, dan baking powder sambil diayak dan diaduk rata.
  9. Tambahkan pasta vanila. Aduk rata. Masukkan dalam kantung plastik segitiga.
  10. Semprot melingkar di atas roti dan beri jarak.
  11. Oven 12 menit dengan api bawah suhu 190 derajat Celsius sampai matang.

Saat ini belum ada rating dan review untuk resep Mochi Cup Bread ini.

Buat Review dan Rating Resep Mochi Cup Bread

kolom yang harus diisi ditandai *

Kirim Komentar