Resep Bandeng Bakar Isi Kelapa

Berikut ini adalah resep Bandeng bakar isi kelapa mudah dibuatnya dan rasanya lezat, Bandeng bakar isi kelapa bisa dijadikan sebagai hidangan keluarga anda

Bandeng Bakar Isi Kelapa

Bahan Bandeng Bakar Isi Kelapa :

  • 1 ekor ikan bandeng
  • 160 gram kelapa parut kasar
  • 1 butir telur, kocok lepas
  • 2 lembar daun salam
  • 5 gram asam jawa dan 50 ml air, dilarutkan
  • 2 cm lengkuas, dimemarkan
  • 2 sendok teh garam
  • 2 sendok teh gula merah
  • 100 ml santan dari 1/4 butir kelapa
  • minyak untuk menumis
Bumbu halus:
  • 6 buah cabai merah keriting
  • 9 butir bawang merah
  • 4 siung bawang putih

Cara Membuat Bandeng Bakar Isi Kelapa :

  1. Pukul-pukul bandeng, hingga lembut. Keruk bagian dagingnya menggunakan sendok. Hati-hati jangan sampai robek. Ambil dagingnya 150 gram. Kukus selama 15 menit sampai matang dan buang durinya.
  2. Tumis bumbu halus, daun salam, dan lengkuas sampai harum. Tambahkan air asam jawa, garam, dan gula merah. Aduk rata. Tuang santan. Aduk rata. Masak sampai matang dan kental.
  3. Ambil setengah bagian bumbu. Tambahkan kelapa parut, telur, dan daging ikan. Aduk rata. Isi ke perut ikan.
  4. Kukus selama 30 menit diatas api sedang sampai matang.
  5. Oles sisa bumbu ke badan ikan. Bakar sambil dibolak balik sampai harum.
  6. Bandeng bakar isi kelapa siap dihidangkan.

Saat ini belum ada rating dan review untuk resep Bandeng Bakar Isi Kelapa ini.

Buat Review dan Rating Resep Bandeng Bakar Isi Kelapa

kolom yang harus diisi ditandai *

Kirim Komentar