Resep Kue Cokelat Lapis Pisang

Berikut ini adalah resep Kue Cokelat Lapis pisang mudah dibuatnya dan rasanya lezat, Kue Cokelat Lapis pisang bisa dijadikan sebagai hidangan keluarga anda

Kue Cokelat Lapis Pisang

Bahan Kue Cokelat Lapis Pisang :

  • 175 g gula palem
  • 100 g mentega tawar
  • 3 butir telur ayam
  • 100 g kacang mete, cincang kasar, panggang
Ayak:
  • 50 g cokelat bubuk
  • 125 g tepung terigu
  • 3 sdt baking powder
Olesan:
  • 100 g cokelat masak (dark cooking chocolate), tim hingga leleh
  • 4 sdt gula bubuk
Isi, aduk rata:
  • 2 buah (450 g) pisang Ambon, kupas, haluskan
  • 2 sdt air jeruk lemon

Cara Membuat Kue Cokelat Lapis Pisang :

  1. Lelehkan gula palem dan mentega hingga gula larut. Angkat.
  2. Panas-panas, masukkan telur, aduk rata.
  3. Tambahkan tepung terigu ayak sedikit-sedikit sambil aduk rata.
  4. Masukkan kacang mete cincang, aduk rata.
  5. Tuang adonan ke dalam loyang ukuran 20 x 20 x 3 cm yang sudah dialasi kertas roti, disemir mentega, dan ditaburi terigu. Ratakan.
  6. Panggang dalam oven panas bersuhu 180°C hingga matang selama 35 menit.Angkat, biarkan uapnya hilang, keluarkan kue dari loyang.
  7. Belah kue melintang sama tinggi, sisihkan.
  8. Olesan: Aduk cepat dan rata, cokelat leleh dan gula bubuk, hingga rata dan mengilap, sisihkan.
  9. Penyelesaian: Olesi satu bagian kue dengan adonan isi, ratakan. Tutup dengan satu bagian kue lainnya.
  10. Olesi bagian atas kue dengan bahan olesan, ratakan. Dinginkan hingga cokelat beku.
  11. Potong-potong kue 4x4 cm, sajikan segera.

Saat ini belum ada rating dan review untuk resep Kue Cokelat Lapis Pisang ini.

Buat Review dan Rating Resep Kue Cokelat Lapis Pisang

kolom yang harus diisi ditandai *

Kirim Komentar