Resep Lepet

Berikut ini adalah resep Lepet mudah dibuatnya dan rasanya lezat, Lepet bisa dijadikan sebagai hidangan keluarga anda

Lepet

Bahan Lepet :

  • 500 gr beras ketan putih
  • 100 gr kacang tolo
  • 200 gr kelapa setengah tua, kupas, parut
  • 1 sdt garam
  • daun kelapa muda untuk membungkus (janur)
  • tali untuk mengikat

Cara Membuat Lepet :

  1. Beras ketan, rendam 30 menit, tiriskan
  2. Kacang tolo, rendam 1 jam, tirikan
  3. Bersihkan janur, buat selongsong, sisihkan.
  4. Campur beras ketan, kacang tolo, kelapa parut, dan garam.
  5. Aduk sampai rata, sisihkan.
  6. Masukkan campuran beras ketan ke dalam selongsong janur sampai hampir penuh.
  7. Tutup, ikat dengan tali.
  8. Rebus lepet ketan dalam air mendidih sampai matang selama 2-3 jam.
  9. Jika air berkurang, tambahkan air panas.

Saat ini belum ada rating dan review untuk resep Lepet ini.

Buat Review dan Rating Resep Lepet

kolom yang harus diisi ditandai *

Kirim Komentar