Resep Pasta Kuah Tiga Jamur

Berikut ini adalah resep Pasta Kuah Tiga Jamur mudah dibuatnya dan rasanya lezat, Pasta Kuah Tiga Jamur bisa dijadikan sebagai hidangan keluarga anda. Shimeji adalah Jamur yang ban yak dikenal di dapur lepang. Berwarna Cokelat keabuan dengan payung lebar tidak bundar. Dijual dalam keadaan segar. Dapat diperoleh di pasar swalayan khusus makanan Jepang. Shiitake Dikenal juga dengan nama jamur hioko. Banyak digunakan di dapur Cina dan jepang. Berwarna cokelat kehitaman. Berpayung bulat lebar. Dijual dalam keadaan segar dan kering. Dapat diperoleh di pasar swalayan. Enoki: Jamur mirip taoge dan bergerombol. Berwarna putih. Berpayung kecil. Dapat diperoleh di pasar swalayan. Thyme: Rempah daun asal Eropa Selatan & Mediterania. Bertangkai keras, berdaun kecil, beraroma tajam. Dijual dalam bentuk kering dan segar. Dapat diperoleh di pasar swalayan.

Pasta Kuah Tiga Jamur

Bahan Pasta Kuah Tiga Jamur :

  • 100 g tagliatelli, Tagliatelli: Pasta berwarna hijau, bentuknya mirip kuetiau. Dapat diperoleh di pasar swalayan.
  • 2 sdm minyak zaitun, untuk menumis
  • 100 g jamur Shimeji, potong melintang
  • 20 g jamur Shiitake kering, potong melintang
  • 100 g jamur enoki
  • 1/2 lembar thyme kering
  • 500 ml kaldu ayam
  • 1 sdt garam

Cara Membuat Pasta Kuah Tiga Jamur :

  1. Rebus tagliatelli hingga lembut, angkat. Tiriskan. Sisihkan.
  2. Panaskan minyak zaitun. Tumis 3 macam jamur hingga rata sambil aduk-aduk selama 2 - 3 menit. Masukkan thyme, aduk rata.
  3. Tuangkan kaldu. Bubuhi garam, aduk rata. Didihkan. Angkat.
  4. Penyelesaian: Taruh tagliatelli dalam mangkuk saji. Siram dengan kaldu panas. Sajikan panas.

Saat ini belum ada rating dan review untuk resep Pasta Kuah Tiga Jamur ini.

Buat Review dan Rating Resep Pasta Kuah Tiga Jamur

kolom yang harus diisi ditandai *

Kirim Komentar