Resep Pepes Oncom

Berikut ini adalah resep Pepes oncom mudah dibuatnya dan rasanya lezat, Pepes oncom bisa dijadikan sebagai hidangan keluarga anda

Pepes Oncom

Bahan Pepes Oncom :

  • 2 buah wortel, potong korek api
  • 10 buah buncis, potong korek api
  • 400 gram oncom, cincang kasar
  • 1 ikat daun kemangi
  • 2 lembar daun salam
  • 3 cm lengkuas, iris tipis
  • 1 tangkai daun bawang, potong 1 cm
  • 100 gram leunca
  • garam dan gula secukupnya
  • 2 sendok makan minyak goreng
  • daun pisang untuk membungkus
BUMBU HALUS:
  • 5 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 3 buah cabai merah
  • 2 buah cabai rawit
  • 2 cm kencur

Cara Membuat Pepes Oncom :

  1. Tumisbumbu halus sampai harum. masukkan wortel dan buncis. Aduk sampaisetengah layu lalu tambahkan oncom. Aduk rata. Tambahkan daun kemangi,daun salam, lengkuas, daun bawang, dan leunca. Aduk rata. 
  2. Bubuhi garam dan gula. Aduk kembali lalu angkat. 
  3. Ambil selembar daun pisang. Letakkan adonan pepes. Bungkus lalu kukus selama 15 menit. Sajikan dengan sambal dan lalapan. 

Saat ini belum ada rating dan review untuk resep Pepes Oncom ini.

Buat Review dan Rating Resep Pepes Oncom

kolom yang harus diisi ditandai *

Kirim Komentar