Resep Kufteh Tabrizi (Telur Tersembunyi) Iran

Berikut ini adalah resep Kufteh Tabrizi (Telur tersembunyi) Iran mudah dibuatnya dan rasanya lezat, Kufteh Tabrizi (Telur tersembunyi) Iran bisa dijadikan sebagai hidangan keluarga anda

Kufteh Tabrizi (Telur Tersembunyi) Iran

Bahan Kufteh Tabrizi (Telur Tersembunyi) Iran :

  • 100 g kacang lentil kuning
  • 600 ml air
  • 450 g daging sapi giling tanpa lemak
  • 1 butir (70 g) telur ayam, kocok lepas
  • 2 sdt air jeruk lemon
  • 1/2 sdt kayumanis bubuk
  • 1/2 sdt pala bubuk
  • 11/2 sdt garam
  • 11/2 sdt merica bubuk
  • 4 butir (280 g) telur ayam rebus
  • 12 buah prune kering, rendam air hingga lunak, keluarkan bijinya

Cara Membuat Kufteh Tabrizi (Telur Tersembunyi) Iran :

  1. Rebus kacang lentil hingga lunak, angkat. Tiriskan, haluskan. Sisihkan.
  2. Campur daging, telur, air jeruk, kayumanis, pala, garam, dan merica bubuk hingga rata. Tambahkan lentil halus, aduk kembali hingga rata.
  3. Bagi adonan menjadi 4 bagian @ 200 g, ambil satu bagian adonan, pipihkan, isi dengan 1 butir telur rebus dan 3 buah prune, bentuk seperti bakso telur.
  4. Atur bakso dalam pinggan tahan berisi air mendidih hingga telur terendam. Panggang dalam oven panas bersuhu 180°C selama 60 menit hingga matang. Angkat.
  5. Sajikan hangat.

Saat ini belum ada rating dan review untuk resep Kufteh Tabrizi (Telur Tersembunyi) Iran ini.

Buat Review dan Rating Resep Kufteh Tabrizi (Telur Tersembunyi) Iran

kolom yang harus diisi ditandai *

Kirim Komentar