Resep Rolade Daging

Berikut ini adalah resep Rolade Daging mudah dibuatnya dan rasanya lezat, Rolade Daging bisa dijadikan sebagai hidangan keluarga anda

Bahan Rolade Daging :

  • 200 gram daging sapi, cincang
  • 1 butir kuning telur
  • 1 sendok makan tepung roti
  • 2 sendok makan susu cair
  • 3 sendok makan mentega
  • 30 gram wortel, potong 3 cm, rebus
  • Garam, merica, dan pala secukupnya
  • Kertas roti/daun pisang untuk pembungkus
Bahan Saus:
  • 1 sendok teh tepung maizena
  • 1 sendok makan kecap manis
  • 2 sendok makan minyak goreng
  • 3 sendok makan bawang bombai, cincang kasar
  • 100 ml kaldu daging
  • Garam, pala, dan merica secukupnya
Bahan Pelengkap:
  • 50 g buncis, potong 3 cm, rebus
  • 2 lembar daun selada

Cara Membuat Rolade Daging :

  1. Campur daging cincang, pasta liver, kuning telur, tepung roti, susu, garam, merica, pala, dan 1 sendok makan mentega, aduk rata.
  2. Bentangkan kertas, ratakan adonan. Taruh wortel di atasnya, gulung, dan lipat ujungnya. Letakkan di pining, kukus 15 menit.
  3. Buka kertas pembungkus, goreng rolade dengan 2 sendok makan mentega hingga kuning kecokelatan, angkat. Potong rolade setebal 11/2 cm.
  4. Saus: Tumis bawang bombai di wajan sisa menggoreng rolade. Masukkan bahan lainnya, masak hingga mendidih, angkat.
  5. Hidangkan rolade dengan siraman saus dan pelengkap.

Saat ini belum ada rating dan review untuk resep Rolade Daging ini.

Buat Review dan Rating Resep Rolade Daging

kolom yang harus diisi ditandai *

Kirim Komentar